Blender Miyako BL-151 GF merupakan blender kaca 2 in 1 dengan kapasitas 1,5 liter dengan 2 pilihan kecepatan + 1 tombol PULSE. Untuk mengoperasikan blender ini, dibutuhkan daya sebesar 300 watt, relatif rendah untuk blender dengan 3 pilihan kecepatan.
Selain dilengkapi wadah utama, dalam 1 set blender ini juga sudah ada penggiling bumbu kering atau dry mill. Dry mill dapat digunakan untuk menghaluskan kacang tanah, kacang kedelai, biji kopi, merica, dll.
Berhubung BL-151 GF ini hanya terdiri dari jug utama dan dry mill, maka kita hanya mencoba blender kaca Miyako ini untuk 2 hal:
Sesuai dengan klaimnya, blender Miyako ini dapat digunakan untuk melumatkan atau menghaluskan berbagai bahan makanan, khususnya sayur-sayuran dan buah-buahan. Untuk itu, kita coba blender ini untuk membuat green smoothies untuk mengetahui kemampuan blender ini dalam menghancurkan buah-buahan yang sudah dibekukan dan juga sayuran hijau.
Berikut hasilnya.
Untuk penggiling bumbu keringnya, kita mencoba untuk menghaluskan biji kopi. Bagi teman-teman yang suka dengan bubuk halus, gunakan kecepatan nomor 2 selama beberapa saat. Namun, jika menyukai bubuk kopi yang kasar, sebaiknya gunakan kecepatan nomor 1 dan jangan terlalu lama.
Blender Miyako BL-151 GF ini dilengkapi garansi resmi 1 tahun.
Blender BL-151 GF merupakan pilihan terbaik untuk teman-teman yang mencari blender Miyako 2 in 1 karena beberapa keunggulan di bawah ini. Menurut kita, blender yang dijual sekitar Rp 260.000-an ini merupakan pilihan blender 2 in 1 terbaik secara harga, kapasitas, dan kemampuan mesinnya.
Kelebihan
Kekurangan
Jika teman-teman mencari blender 3 in 1 dengan spesifikasi yang sama, silakan cek blender Miyako BL-152. Untuk tipe tersebut, teman-teman bisa memilih material jug utama: plastik atau kaca.
Buat teman-teman yang tertarik dengan spesifikasi yang ditawarkan blender Miyako BL-151GF tapi mencari wadah plastiknya, jangan khawatir! Untuk tipe BL-151 ini, Miyako juga mengeluarkan tipe wadah plastiknya, yaitu blender BL-151PF.
Mesinnya didominasi warna hijau, sama seperti BL-151GF. Blender 2 in 1 ini juga memiliki kapasitas 1,5 liter. Karena terbuat dari plastik, wadahnya tentu lebih ringan dan tidak mudah pecah jika jatuh.
Sementara harganya sendiri sekitar 30 ribu lebih murah. Per Maret 2022, blender Miyako BL-151PF dibandron di harga Rp 220.000-an:
Harga mulai Rp 220,000
All rights reserved. AturRumah © 2022